Cara Membuat Cucur Jawa Tradisional

Cara Membuat Cucur Jawa Tradisional - Kue cucur merupakan salah satu kue tradisional yang masih digemari hingga saat ini. Rasanya memang enak, manis dan gurih. Di daerah Jawa, kue ini disajikan dalam berbagai acara, sebagai penganan untuk para tamu. Cara membuat cucur Jawa tradisional tidaklah sulit. Anda bisa mencobanya di rumah, sebagai camilan untuk keluarga. Menikmati kue tradisional Indonesia yang dibuat sendiri tentu akan lebih baik, dari pada membeli jajanan di luar yang mengandung pengawet dan bahan tambahan lainnya. 

cucur jawa gula putih,resepi cucur jawa pandan,resepi kuih cucur topi,kuih cucur kelantan,cucur jawa kelantan,resepi cucur ikan bilis,cara buat cucur jawa lembut,cucur jawa gula merah,
Resep Cucur Jawa Tradisional
Secara tradisional, masyarakat Jawa membuat kue cucur dengan bahan-bahan yang mudah ditemui. Walaupun sederhana, tetapi resep tradisional ini menjadi cara membuat kue cucur yang enak dan empuk. Proses pembuatannya pun tidak sulit dengan tingkat kegagalan yang sangat kecil. Hanya saja beberapa takaran seperti gula, jumlahnya harus disesuaikan dengan selera masing-masing. Adapun bahan-bahan yang digunakan yaitu:

  • Tepung terigu 30 g
  • Tepung beras 125 g
  • Gula Jawa 125 g
  • Daun pandan 2 lembar
  • Garam ¼ sd teh
  • Air 250 mL
  • Minyak goreng secukupnya

Sedangkan cara membuat cucur Jawa Tradisional adalah:
Pertama-tama masak air diatas api sedang hingga mendidih. Selanjutnya masukkan gula Jawa atau gula merah dan daun pandan. Lakukan pengadukan hingga gula benar-benar larut. Agar mudah larut, sebelum dimasukkan ke dalam air, gula Jawa dapat dipotong-potong dulu hingga ukurannya lebih kecil. 

Setelah semua gula larut dan air kembali mendidih, api bisa dimatikan. Jika sudah tidak terlalu panas, saring dan buang kotorannya. Biarkan hingga agak dingin. Aroma harum akan tercium dari bahan pembuatan kue cucur pandan ini. 

Pada wadah yang berbeda, tepung beras dan tepung terigu dicampurkan dan diaduk hingga merata. Kemudian tuangkan larutan gula secara perlahan sambil terus diuleni. Jika adonan tersebut mulai mengental, pukul-pukul adonan dengan telapak tangan sambil terus diberi larutan gula sampai habis. Kemudian biarkan adonan selama kurang lebih 45 menit.

Selanjutnya panaskan minyak untuk menggoreng di wajan tradisional. Jika sudah panas, tuangkan adonan ke dalam wajan, lalu siram-siramkan minyak pada bagian atas adonan. 

Kue cucur yang mulai matang akan mengembang bagian atasnya seperti gunung. Untuk mengetahui kematangannya, tusuk bagian tengahnya dengan tusuk gigi. Setelah kue benar-benar matang, angkat dan tiriskan. 

Bahan dan cara membuat cucur Jawa tradisional ini memang sangat sederhana. Tidak ada tambahan bahan pewarna buatan atau bahan-bahan kimia lainnya. Tetapi setelah mencicipi hasilnya, akan terasa bahwa kue ini benar-benar enak. Anak-anak pasti akan sangat menyukainya, karena umumnya mereka memang suka dengan makanan yang manis. Jadi jangan ragu lagi untuk membuat hidangan tradisional yang enak untuk keluarga.