Pengertian dan Fungsi Saraf Parasimpatik

Pengertian dan Fungsi Saraf Parasimpatik| Berikut informasi mengenai pengertian saraf parasimpatik dan fungsi saraf parasimpatik yang perlu teman-teman ketahui khususnya bagi Anak IPA. Dimulai dari pertanyaan, Apa Pengertian Saraf parasimpatik ?.. Pengertian Saraf Parasimpatik adalah saraf yang berpangkal pada medulla oblongata (sumsum lanjutan) dan pada daerah sakrum dari medulla spinalis. Sistem Saraf Parasimpatik dapat dinamakan dengan saraf kraniosakral. Dikatakan saraf kraniosakral karena saraf praganglion keluar dari daerah otak dan juga daerah sakral. Fungsi utama Saraf Parasimpatik adalah umumnya memperlambat kerja organ tubuh.

Susunan Saraf Parasimpatik umumnya tersebar secara menyeluruh yang berupa jaringan-jaring yang saling terhubung dengan ganglion.Saraf sensoris Parasimpatik mempunyai ganglion yang terletak disuatu tempat antara organ visceral dengan saraf pusat. Sedangkan saraf motorik Parasimpatik adalah tidak membentuk rantai saraf seperti pada motorik saraf simpatik dan ganglionnya terbentuk dari saraf satu dan saraf yang kedua terletak berdekatan dengan organ visceral dari yang disarafinya.

Fungsi-Fungsi Saraf Parasimpatik - Saraf Parasimpatik memiliki fungsi yang berlawanan dengan fungsi saraf simpatik. Diatas telah dinformasikan bahwa saraf parasimpatik berfungsi memperlampat kerja organ tubuh, sebaliknya saraf simpatik mempercepat kerja organ tubuh, namun ada juga organ-organ yang terbalik dari fungsi utama mereka. Berikut Macam-Macam Fungsi Saraf Parasimpatik
..
Fungsi Sistem Saraf Parasimpatik 
  • Menghambat detak jantung
  • Memperkecil bronkus
  • Memperkecil pupil mata
  • Mempercepat kerja alat pencernaan
  • Merangsang ereksi
  • Mempercepat kontraksi kantung seni
  • Mempercepat gerak peristalstis
  • Mempercepat sekresi empedu
  • Menurunan sekresi adrenalin
  • Menaikkan tekanan darah
  • Memperlebar diameter pembuluh darah
Pengertian dan Fungsi Saraf Parasimpatik Pengertian dan Fungsi Saraf Parasimpatik

Demikianlah informasi mengenai Pengertian dan Fungsi Saraf Parasimpatik. Semoga teman-teman dapat menerimanya dan bermanfaat baik itu pengertian saraf parasimpatik, dan fungsi saraf parasimpatik. Sekian dan terima kasih. "Salam Berbagi Teman-Teman". 

Previous
Next Post »